Motor Sport Yamaha Paling Laris Tahun Ini

Motor Sport Yamaha Paling Laris Tahun Ini

Motor Sport Yamaha Paling Laris Tahun Ini

Yamaha saat ini semakin menunjukkan keseriusannya untuk menggarap kelas motor sport di Indonesia. Tahun ini Yamaha mengeluarkan banyak seri motor kelas sport baik sport full fairing maupun sport naked. Dari semua seri motor kelas sport Yamaha yang dikeluarkan, ada beberapa yang sukses mencuri perhatian masyarakat dan menjadi motor terlaris. Berikut akan dirangkum mengenai motor kelas sport dari yamah yang paling banyak di cari tahun ini. Mulai dari sport naked sampai dengan sport full fairing.

4 Motor Sport Yamaha Paling Banyak Dicari 2019

  • Yamaha Vixion R

Sejak kemunculan pertamanya, Vixion berhasil mengubah peta penjualan motor kelas sport 150 cc di Indonesia. Selain menawarkan desain segar khas kawula muda, Vixion juga dibekali dengan mesin bandel untuk kelas motor sport 150 cc. Tahun 2018 lalu, Yamaha kembali memberikan pembaruan pada Vixion dengan mengeluarkan Vixion R. Di seri ini, Yamaha membekali Vixion R dengan teknologi VVA SOHC yang diklaim tidak kalah dengan tipe mesin DOHC pabrikan lainnya. Sistem del Inspection juga sudah ditanamkan untuk membuat konsumsi BBM jauh lebih efektif. Untuk Vixion R, Yamaha membanderolnya dengan harga Rp 28,8 juta OTR Jakarta.

  • All New Yamaha R15

Kelas sport fairing 150 semakin memanas setelah kedua pabrikan saingan Yamaha juga memperbarui serinya. Yamaha sendiri tidak ingin ketinggalan. Tahun 2019 ini, Yamaha juga memperbarui Yamaha R15 dengan menghadirkan All New Yamaha R15. Sejumlah fitur dijejalkan pada motor ini  seperti kehadiran Assist Slipper Clutch untuk membuat perpindahan transmisi semakin halus. Selain itu, ada fitur lampu hazard yang berguna jika pengendara sedang dalam kondisi darurat. Untuk All New Yamaha R15, Yamaha membanderolnya dengan harga Rp 35,1 juta OTR Jakarta.

  • Yamaha Xabre

Selanjutnya ada Yamaha Xabre. Tahun lalu, motor ini sempat membuat gaduh karena desain yang ditawarkan benar-benar mewakili aura motor sport tipe street fighter yang selama ini banyak diidam-idamkan. Selain desainnya yang tampil garang, Yamaha Xabre juga sudah dilengkapi dengan peredam kejut bertipe Up-Side-Down. Hal ini merupakan langkah besar mengingat shock breaker tipe USD bisanya hanya diaplikasikan pada sport berkubikasi besar. Untuk mesinnya, Yamaha Xabre mengusung mesin 150 cc berpendingin cairan yang mampu menghasilkan tenaga hingga 12.0 Kw. Xabre dibanderol dengan harga Rp 30,3 juta OTR Jakarta.

  • All New Byson FI

Byson menjadi motor sport Yamaha yang paling banyak di cari sebelumnya. Yamaha Byson memang memiliki sejarah tersendiri di Yamaha. Banyak yang menganggap Yamaha Byson adalah bentuk motor sport naked dengan paket lengkap, mesin yang bandel dan desain yang garang. Di pembaruan kali ini, Yamaha menghadirkan Byson dalam versi Fuel Injection. Ini berarti, konsumsi BBM akan menjadi semakin efisien. Selain itu, ada juga pembaruan pada sektor spedometer yang sudah full digital. Informasi yang didapatkan pengguna akan lebih mudah dibaca. All New Byson FI saat ini dibanderol dengan harga Rp 23 juta OTR Jakarta.

Demikian beberapa motor sport Yamaha yang paling laris di tahun ini. Mungkin daftar di atas bisa dijadikan referensi jika Anda ingin meminang motor kelas sport dari Yamaha. Yang perlu anda ingat, pastikan Anda memilih motor yang sesuai dengan kebutuhan. Apakah ingin sport naked, sport street fighter, ataupun sport naked. Jelas dari ketiganya juga memiliki rentang harga yang berbeda. Jadi Anda bisa menyesuaikan juga dengan anggarannya.

Related Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *