6 Ciri dan Tanda Wajan Penggorengan yang Bagus
Untuk memasak yang enak dibutuhkan peralatan memasak yang baik. Salah satu peralatan dapur yang penting dimiliki adalah wajan penggorengan. Nah, buat anda yang mau beli peralatan ini perlu menyimak ciri-ciri wajan yang bagus sebagai berikut.
ciri-ciri wajan yang bagus
1. Bahan Wajan
Wajan itu ada yang terbuat dari stainless steel, besi berlapis teflon hingga wajan yang terbuat dari besi. Yang mana yang lebih bagus?
Ada beberapa pendapat. Ada yang mengatakan kalau memasak dengan wajan besi lebih sehat. Karena minyak yang digunakan sedikit dan material ini tidak berbahaya bagi makanan. Malah wajan ini dapat membantu untuk melarutkan zat besi pada makanan.
Namun ada juga yang berpendapat kalau wajan teflon adalah yang lebih bagus. Karena saat digunakan wajan ini tidak akan membuat lengket makanan. Jadi orang yang memasak akan lebih mudah untuk mengaktualisasikan kemampuannya dalam memasak.
2. Merek
Bila ingin membeli wajan premium, carilah mereknya yang memang terkenal bagus. Lock and Lock Goldsun adalah salah satu contohnya. Merek peralatan dapur ini dibuat dari bahan berkualitas. Wajan penggorengan ini anti gores dan anti lengket. Bobotnya juga ringan jadi kita bisa memasak dengan lebih nyaman.
3. Mudah Dibersihkan
Beli wajan yang mudah dibersihkan. Ada beberapa jenis wajan yang cenderung susah untuk dibersihkan. Biasanya wajan yang mudah dibersihkan ini adalah yang berlapis keramik.
4. Promo wajan terbaru
Kalau yang ini sebetulnya bukan ciri wajan yng bagus. Tapi lebih stimulasi agar Anda bisa membeli wajan bagus dengan harga murah. Dimana tempat menemukan promo wajan dan alat dapur itu?
Lebih mudah untuk mencarinya di toko online. Seperti misalnya di JD Indonesia yang sering memberikan diskon heboh. Ibu-ibu pasti senang jika bisa membeli barang bagus tapi miring harganya. Coba saja untuk mengeceknya di sana.
5. Sesuaikan ukuran
Pilih wajan yang sesuai kebutuhan. Ada wajan dengan ukuran kecil, sedang, dan besar. Tentu kita perlu memiliki wajan yang beragam keperluan. Jadi bisa kita pakai sesuaikan kebutuhan. Kalau memang perlu masak banyak, kita bisa pakai wajan yang berukuran besar tersebut.
6. Sesuaikan dengan apa yang Anda masak
Penting untuk mempunyai banyak wajan dari berbagai bahan karena yang kita masak pun beragam. Kalau misalnya untuk memasak daging, wajan dari stainless stell jelas merupakan pilihan terbaik. Wajan tersebut juga akan membantu untuk menggoreng sehingga membuat daging cepat matang.
Sebaliknya klau Anda memasak dengan menggunakan saos, sebaiknya hindari menggunakan wajan yang terbuat dari tembaga, karena bisa membuat masakan menjadi pahit.
Nah, itulah enam tips jitu dalam memilih wajan yang bagus. Praktekkan trik tersebut setiap Anda ingin mencari wajan baik di pasar maupun membelinya secara online.