Mengulas Tuntas Yamaha Fino Sporty 125 Blue Core Terbaru
Yamaha memang merupakan produsen yang cukup cerdas membaca keinginan masyarakat secara luas, bukan saja anak muda tetapi semua kalangan. Seperti salah satu kendaraan yang berhasil dikeluarkan yaitu Fino sporty yang ditujukan bagi mereka segmen kalangan anak muda. Bagaimana tidak anak muda, dilihat dari desainnya saja sangat menarik apalagi variasi warna yang cerah sehingga menunjukkan semangat dan keceriaan para pengendaranya. Bagi Anda yang mempunyai jiwa sporty, sangat cocok sekali mempunyai jenis kendaraan yang satu ini.
Pada artikel kali ini akan membahas lebih mendalam mengenai kendaraan yang berhasil dikeluarkan oleh Yamaha bagi anak muda. Yamaha Fino sendiri sebenarnya bukanlah produk baru, tetapi sampai dengan saat ini masih menunjukkan eksistensinya dengan perkembangan yang cukup signifikan. Berbanding positif pula dari permintaan para masyarakat yang cukup banyak sekali dengan segmen yang luas. Nah, jika Anda penasaran seperti apa spesifikasi lebih detailnya bisa simak berikut ini:
- Desain Yamaha Fino.
Pertama mengenai desain klasik yang dibawa oleh kendaraan satu ini mengadaptasi motor yang sudah menggunakan transmisi mesin secara otomatis dari berpuluh tahun lalu. Yamaha sendiri mengambil peluang dengan mengeluarkan skuter matic bergaya retro yang sangat identik sekali dengan anak muda. Cocok sekali desainnya dengan para anak muda, terutama perempuan yang fashionable dalam berkendara.
- Suguhan warna.
Yamaha secara langsung sudah menyiapkan Fino sporty dalam berbagai pilihan warna yang sangat menarik sekali, mulai dari black, neo-white, urban-black, sampai dengan sporty-blue. Ini tentu saja memudahkan Anda untuk memilih kendaraan yang sesuai dengan selera warna masing-masing.
- Fitur Yamaha Fino.
Berlanjut pada bagian fitur Fino yang memang cukup menarik untuk diperbincangkan secara lebih dalam. Karena ini akan menyangkut kenyamanan serta keamanan dari pengendara, tidak heran jika fitur atau kelengkapan teknologinya sangat baik seperti New Stand Switch yang dimana motor tidak akan dapat menyala tanpa kemudi dari pengguna.
Pada Yamaha Fino memang menerapkan mesin baru yang mengadaptasi motor dengan kekuatan yang tinggi, tidak heran jika kendaraan tersebut termasuk dalam motor sporty. Layaknya motor sport yang dapat melaju kencang karena memang sudah menggunakan mesin terbaik tersebut. Meskipun begitu Anda sebagai pengguna tidak perlu khawatir konsumsi bahan bakar yang banyak, karena sudah menggunakan sistem irit bahan bakar.
Ketika melihat atau membaca spesifikasi diatas, tentu Anda sebagai salah satu pengguna kendaraan roda dua pastinya merasa tertarik untuk memiliki. Pada dasarnya, masih ada banyak sekali jenis atau tipe dari Yamaha Fino yang bisa Anda dapatkan. Untuk tipe Fino sporty sendiri memang cukup direkomendasikan karena model dan performanya yang apik. Jika Anda berniatan untuk membeli, langsung percayakan pada Moladin sebagai jasa pembelian motor yang mudah, cepat dan tentunya terjangkau.