Cara Menebalkan Rambut yang Aman Secara Alami
Rambut merupakan mahkota paling penting untuk menunjang penampilan seseorang. Bila anda memiliki rambut yang cenderung tipis, ada banyak cara menebalkan rambut yang dapat dilakukan. Faktor yang mempengaruhi ketebalan rambut dari setiap orang tentu beragam. Mulai dari faktor keturunan, perawatan rambut yang tidak memadai, pemakaian produk berbahan kimia dan lainnya.
Cara Menebalkan Rambut Alami
Anda tak perlu sedih dan khawatir karena saat ini sudah ada berbagai macam cara yang bisa digunakan untuk membuat rambut menjadi tebal. Cara tersebut dinilai praktis, mudah dan yang pasti menggunakan berbagai macam bahan alami. Sehingga aman untuk kesehatan rambut anda.
Berikut ini adalah beberapa cara menebalkan rambut yang alami dan aman. Anda bisa mencobanya di rumah dengan menggunakan berbagai macam bahan yang mudah ditemukan.
Menggunakan Lidah Buaya
Aloe vera atau lidah buaya merupakan salah satu bahan alami yang bisa memberikan banyak manfaat untuk rambut anda. Lidah buaya bisa membantu untuk melembabkan rambut, memperkuat rambut dan membuat rambut menjadi tebal bila digunakan dengan rutin. Khasiatnya gel lidah buaya sering dijadikan sebagai bahan utama dari produk perawatan rambut.
Cara aplikasi lidah buaya untuk merawat rambut agar menjadi tebal sangat mudah. Anda tinggal memotong lidah buaya, lalu mengambil gelnya. Oleskan gel lidah buaya ke seluruh bagian rambut serta kulit kepala. Diamkan 30 sampai 60 menit, lalu bilas sampai bersih dengan shampoo.
Telur
Telur adalah sumber protein yang memiliki peran penting untuk menjadikan rambut kuat dan tebal. Di dalam telur terdapat kandungan asam lemak serta berbagai macam vitamin yang diperlukan untuk membantu pertumbuhan rambut. Maka dari itu, tak heran bila telur telah menjadi bahan favorit di dalam perawatan untuk menebalkan rambut.
Untuk membuat rambut lebat menggunakan telur sangat mudah. Anda bisa ambil 1 sampai 2 butir telur. Dalam hal ini, anda bisa menyesuaikan dengan panjang rambut anda. Oles telur ke bagian rambut yang sudah dibasahi terlebih dahulu. Selanjutnya diamkan sekitar 30 menit.
Langkah berikutnya, anda cuci rambut menggunakan air hangat dan juga shampoo. Lakukan treatment ini selama satu hingga dua kali dalam seminggu.
Buah Alpukat
Alpukat memiliki sifat yang bisa melembabkan dan juga menebalkan bagian batang rambut. Sehingga buah yang satu ini masuk ke dalam jajaran bahan alami dan aman untuk membuat rambut menjadi tebal. Ditambah lagi dengan vitamin E yang terkandung di dalamnya. Ini akan membuat batang rambut menjadi sehat secara menyeluruh.
Bila anda ingin membuat rambut menjadi tebal dengan buah alpukat cukup mudah. Anda bisa mencampurkan 1 alpukat dengan 1 buah pisang. Campur keduanya dengan cara dilumatkan hingga lembut. Tambahkan 1 sendok makan minyak zaitun ke dalamnya. Selanjutnya pijatkan masker dari buah alpukat ini ke bagian kulit kepala.
Diamkan hingga 30menit supaya nutrisi yang ada di dalamnya bisa terserap dengan sempurna. Langkah terakhir, anda bisa membilas dan mencuci rambut seperti biasanya.
Jeruk
Ada beberapa kandungan yang terdapat di dalam buah jeruk yang bisa membantu untuk merawat rambut. Asam yang terdapat di dalam buah jeruk bisa memecah residu yang masih tersisa di dalam produk perawatan rambut. Residu yang ada ini bisa berpotensi untuk merusak rambut dan bisa mengganggu pertumbuhannya.
Nutrisi dan juga vitamin yang terkandung di dalam buah jeruk bisa meningkatkan kilau pada rambut. Dengan demikian, bisa memberi kesan rambut anda lebih tebal. Selain itu, keuntungan lain dari penggunaan jeruk untuk perawatan rambut adalah memiliki aroma yang segar.
Anda bisa hancurkan 1 buah jeruk dengan blender, aplikasikan ini sebagai masker untuk rambut dan kulit kepala. Diamkan sekitar 1 jam dan bilas rambut dengan shampoo dan air. Ini bisa menjadi salah satu cara menebalkan rambut yang alami dan aman untuk dicoba.