Mobil Toyota Dyna Cocok untuk Usaha Angkut Barang
Reputasi Toyota sebagai salah satu produsen mobil besar di Indonesia sudah tidak diragukan lagi. Selain sukses di berbagai kelas dan model, Toyota juga menghadirkan mobil-mobil kelas komersial yang ditujukan untuk tujuan mendukung usaha. Di kelas mobil komersial, Toyota menggunakan merek Dynayang merujuk pada nama truk-truk pengangkut yang diproduksinya. Sampai saat ini, ada banyak varian Toyota Dyna yang dibagi berdasarkan kapasitas volume pengangkutan serta publikasi mesinnya. Nah, jika Anda mencari informasi seputar Truk Dyna yang tepat untuk usaha Anda, beberapa daftar di bawah ini mungkin bisa dijadikan referensi.
Mobil Besar Toyota Dyna 130 PS untuk Usaha Angkutan Barang
- Toyota Dyna 130 Xpress
Toyota mendesain mobil besar yang satu ini untuk kemudahan mengangkut barang. Rangka yang kuat, mesin yang bertenaga, sekaligus desain yang simpel bertemu menjadi satu dan menjadikan Dyna 130 Xpress sebagai truk yang mampu dipercaya untuk segala keperluan pengangkutan. Truk ini dibekali mesin W04D dengan kapasitas 130 PS dan sudah memiliki fitur Direct Injection. Jadi konsumsi bahan bakar akan semakin irit, dan tenaga yang dikeluarkan juga semakin efisien. Selain itu, truk ini juga memiliki suspensi paling nyaman di antara seri lainnya. Beban seberat apapun akan mampu diatasi tanpa mengurangi kenyamanan saat dikendarai. Toyota membanderol Dyna 130 Xpress dengan harga Rp 299 juta.
- Toyota Dyna 130 HT Extreme
Jika usaha angkut Anda memerlukan truk yang lebih powerfull lagi, mungkin mobil besar satu ini bisa menjadi pilihan Anda. Dyna 130 HT Extreme dipersenjatai dengan dua pasang ban belakang yang terintegrasi dalam satu gradan pokok. Fitur ini membuat tenaga mesin menjadi jauh lebih maksimal untuk menarik beban yang ada di roda belakang. Untuk mesinnya sendiri, Truk ini menggunakan mesin disel 4 tak dengan teknologi Turbo Charger dan Intercooler. Tidak perlu khawatir lagi dengan performa mesin yang menurun karena panas. Selain itu, Dyna 130 HT Extreme juga mengaplikasikan pengereman model tromol sehingga lebih halus dan lebih efektif.
- Toyota Dyna 130 Heavy
Fitur utama yang dimiliki truk ini adalah kabin atau kepala truknya yang bisa terangkat. Jelas fitur ini sangat berguna untuk keperluan mengganti oli, merawat mesin, atau sekedar mengganti air radiator. Fitur lainnya alah kehadiran teknologi Power Steering yang membuat kemudi semakin ringan untuk dijalankan. Fitur Power Steering sendiri sangat berguna khususnya untuk mobil besar. Sering kali, beban yang dimuat truk akan membuat kemudi semakin berat. Di sinilah mengapa Power Steering dibutuhkan. Untuk Seto mesin, teknologi yang diaplikasikan masih sama dengan seri lainnya yaitu mesin W04D lengkap dengan Direct Injection, Turbo Charger, dan Intercooler.
- Toyota Dyna 130 XT Jumbo
Merasa kapasitas yang diberikan masih kurang? Dyna 130 XT Jumbo mungkin akan menjawab kebutuhan Anda. Seperti namanya, truk ini memiliki dimensi dan volume pengangkutan yang paling besar di antara seri lainnya. Truk ini memiliki sistem single gardan yang berarti gardan dari mesin akan terambung dengan dua pasang roda di belakang. Jelas tenaga yang keluar dari mesin tidak akan terbuang percuma dan secara efektif disalurkan ke empat roda di belakang.
Demikian beberapa mobil besar dari seri Toyota Dyna yang bisa Anda pilih untuk dijadikan mobil usaha angkutan. Tinggal sesuaikan saja, apakah Anda menginginkan keunggulan di sisi tenaga, besarnya kapasitas muatan, atau pun kenyamanan. Semuanya sudah tersedia.