Destinasi Wisata Bromo Kelas Dunia di Timur Jawa

Destinasi Wisata Bromo Kelas Dunia di Timur Jawa

Wisata Bromo

Indonesia menyimpan jutaan pesona wisata yang tidak akan pernah habis untuk di ekplor. Pesona alam Indonesia menjadi magnet tersendiri bagi para traveler domestik maupun mancanegara. Hamparan luas birunya laut serta hijaunya gunung menyejukkan mata dan menenangkan hati tiap-tiap mata yang melihat. Salah satu destinasi wisata kelas dunia yang sudah tidak asing lagi di telinga yaitu wisata Bromo. Anda pasti sudah mengetahui pesona Bromo memikat para pelancong dari berbagai dunia untuk menyaksikan eksotika dari gunung Bromo.

Gunung Bromo terletak di empat kabupaten di Provinsi Jawa Timur yaitu lumajang, pasuruan, Probolinggo, dan malang. Apabila Anda ingin pelesiran ke wisata Bromo dapat melalui dua alternatif pemberhentian utama yaitu melalui Surabaya atau malang. Dari bandar udara Juanda traveler dapat melalui jalur darat ke cemoro lawang dengan jarak tempuh sekitar 104 km dengan waktu tempuh sekitar 3-4 jam. Sedangkan dari jalur malang dapat melalui tumpang-gubugklakah-ngandas-jempang dan berakhir di gunung Bromo. Jarak tempuhnya lebih dekat sekitar 53 km. Rute ini sangat indah karena mata kita akan disuguhkan pemandangan hijau hamparan perkebunan apel, pada savana, serta rerimbunan pohon sepanjang jalan.

Berkunjung ke wisata Bromo, Anda wajib ke destinasi ini. Pertama yaitu penanjakan 1 dan 2. View yang disajikan di sini sangat indah Anda melihat sunrise yang merupakan spot terbaik di sini.  Kawah Bromo wajib Anda kunjungi karena menyimpan pesona dan memanjakan mata. Pengunjung harus bersabar untuk antri 2-3 km dari spot parkir untuk ke tempat ini. Bagi para youtuber spot pasir berbisik merupakan spot paling eksotis dari gunung Bromo, hamparan pasir yang luas dapat dijelajahi dengan kuda, motor tril, dan jeep. Foto di tempat ini dijamin sangat instagramable.

Baca juga: Tempat Wisata Menarik Di Kepulauan Belitung

Bukit telettubies juga menyimpan pesona, mata kita akan disuguhkan hamparan hijau bukit hijau dengan sejuknya udara menjadikan kita ingin berlama-lama di spot ini. Selain itu pura luhur poten, bukit kingkong, bukit cinta juga dapat menjadi alternatif pilihan wisata di Bromo. Yuk kunjungi wisata Bromo, salah satu destinasi kelas dunia di timur pulau Jawa.

Related Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *